Archive for the ‘Spiritual’ Category

Happy Nisyfu Sya’ban

Posted: July 16, 2011 in Spiritual
Tags:

“Subhanallah Walhamdulillah memenuhi ruangan antara langit & bumi, shalat adalah nur (cahaya), shadaqah adalah burhan (bukti nyata)” – (HR Muslim)

Ya Allah… aku berlindung kepada-Mu dari adzab dan siksa-Mu serta kemurkaan-Mu. Tiada kubatasi pujian-pujian kepada-Mu sebagaimana engkau memuji diri-Mu. Maka bagi-Mu lah segala pujian-pujian itu hingga Engkau rela.

Ya Allah… ampunilah segala khilaf dan dosa-dosaku, terimalah segala amal-amalku.

Amin…

Sedekah “Tidak Biasa”

Posted: June 7, 2011 in Spiritual
Tags:

Berikut akan saya share tentang sisi lain dari sedekah, didapat dari seorang ahli Unblock Mental Block Muhammad Ismal Zeva.

Bahwa sedekah tidak hanya memiliki sisi religi saja, namun punya sisi psikologis juga.
Ketika seseorang melakukan sedekah “tidak biasa”, sebenarnya terjadi proses Unlock Mental Block. Lha kok bisa?

(more…)

Mencari Keheningan

Posted: June 3, 2011 in Bisnis, Budaya, Spiritual

Judul diatas sengaja saya ambil dari sebuah blog yang saya baca hari ini… Judul tersebut mengingatkan saya akan pentingnya introspeksi ke dalam diri, bukan semata-mata hanya menyalahkan orang lain. Postingan dalam blog tersebut banyak menampar saya, hingga saya ingin sekali berbagi buat rekan dan sahabat semua. Blog tersebut berjudul Renungan Jaya Setiabudi. Untuk ini saya ucapkan terimakasih atas sharing beliau, sehingga banyak pesan-pesan yang bisa saya ambil.

(more…)

FAST adalah sebuah metode, yang merupakan kunci sukses bisnis dunia akhirat. FAST itu sendiri adalah sifat  utama Rosulullah SAW. Metode ini di jabarkan oleh Muhammad Rofiq, salah seorang following saya di twitter. Kemudian saya sadur melalui sedikit modifikasi dalam bahasa saya dengan tidak mengurangi makna sebenarnya yang dimaksud.

  1. FATHONAH. Artinya cerdas. Maksudnya berarti didalam bisnis kita harus memiliki intelegensi (IQ) yang cukup.
  2. AMANAH. Artinya terpercaya. Dalam bisnis kita perlu menguasai ilmu untung rugi (FQ) atau ilmu bisnis. Dan amanah inilah yang menjadi nilai utama dalam bisnis.
  3. SHIDDIQ. Artinya benar. Benar dalam hal iman dan amal (perbuatan). Maksudnya dalam bisnis juga perlu menguasai ilmu agama dan melaksanakan nilai-nilai kehidupan spiritual (SQ).
  4. TABLIGH. Artinya menyampaikan. Maksudnya dalam bisnis perlu saling menasehati dalam kebenaran dan kesabaran. Menyebarkan manfaat, dan menguasai emosi (EQ). Karena sabar merupakan kontrol emosi untuk mencapai sukses.